Ini sebenernya film atau web drama sih? Panjang film hanya 1 jam 13 menit dan kualitas filmnya biasa aja. Serius mirip web drama, kalau ini beneran film prediksiku di korea sendiri kurang laku. Ups ðŸ¤ðŸ¤. Dari alurnya lambat, bukan jenis film yang setiap detik dan percakapannya penuh makna, bukan.
Walau terakhir nonton romance itu Drunk in Good Taste (jadi sudah ada semingguan kalau nggak salah), tapi nonton film satu ini kok tetep agak mengecewakan 😂😂. Tapi kalau ini memang cuma web drama ya maklum aja sih. Kenapa bisa gitu? Sebab kalau film bioskop ekspektasiku sangat tinggi, tapi kalau untuk web drama justru ekspektasiku rendah, jadi cuma kayak ftv nya korea, nggak bagus ya maklum aja. Gitu ðŸ¤ðŸ¤. Jadi nggak jelas gini ya? Pokoknya gitu. Nilai untuk film satu ini 6,5 aja deh
Ceritanya tentang vampir yang sudah hidup 500an tahun, tiba-tiba harga sewa tempat dia tinggal dinaikkan 3x lipat, dia jadi kelimpungan cari uang, karena dia vampir miskin. Selain itu dia ketemu lelaki yang dicintainya (??) Setelah ratusan tahun, tapi dia menahan diri karena takut tanpa sengaja membunuhnya.
Tapi kalau kamu merasa penasaran tonton aja, tapi nggak kurekomendasikan ðŸ¤ðŸ¤
Komentar
Posting Komentar