Kalau nggak salah ingat aku tertarik nonton drama Love with Flaws karena si tokoh utama perempuan di sini diceritakan sebagai anak perempuan satu-satunya di dalam keluarga. Sudah perempuan sendiri (dia merasa) tidak mirip dan paling jelek di antara adek dan kakak-kakaknya. Dia merasa (dalam beberapa hal) hidupnya menderita karena ketampanan saudara-saudaranya, sampai-sampai dia punya prinsip nggak mau pacaran sama lelaki yang tampan. (Yang menurutku agak nggak logis ya)
Kalau dari ceritanya sih biasa bukan yang istimewa yang membuatku penasaran banget. Kalau dinilai mungkin 6,5 dari 10 ya. Walau nggak bagus bagus amat tapi aku cukup menikmati
Jadi diceritakan kalau Seo Yeon ini anak ketiga dari 4 bersaudara. Dua kakaknya sebenernya bukan kakak kandung, tapi anak dari ayah tirinya. Sedangkan adiknya adalah anak dari ibu kandungnya dan ayah tirinya. Meskipun demikian persaudaraan mereka ini sungguh so sweet banget. Kalau kamu nonton dan nggak punya kakak laki-laki aku yakin banget kamu jadi pengen punya kakak laki-laki 😂😂😂
Ya walaupun kesannya kayak nggak sayang dan sering memanfaatkan keberadaan Seo Yeon yang merupakan saudara perempuan satu-satunya tapi sesungguhnya saudara-saudara Seo Yeon ini sangat sayang padanya. Terutama kedua kakaknya. Bahkan kedua kakaknya ini selalu marah kalau dibilang nggak mirip dengan Seo Yeon, yang padahal ya wajar aja nggak mirip kan bukan saudara kandung 😂😂😂 memang rada aneh sih, tapi so sweat. Hahaha
Kalau dari kisah cintanya sih biasa aja. Ceritanya Seo Yeon ini pernah disukai oleh Lee Kang Woo teman SMP-nya yang adalah chaebol yang kaya raya. Waktu kecil Lee Kang Woo ini gendut dan jelek tapi setelah dewasa dia jadi sangat tampan. Perjalanan cinta monyet mereka nggak berjalan mulus karena kesalahpahaman, yang membuat Lee Kang Woo trauma dan harus pindah ke Amerika.
Lima belas tahun kemudian Seo Yeon dan Lee Kang Woo dipertemukan kembali. Mereka sedikit demi sedikit mengurai kesalahpahaman, namun ternyata hubungan mereka masih terganjal suatu masalah di masa lalu yang berkaitan dengan meninggalnya orang tua Seo Yeon. Aku nggak mau spoiler di sini ya.
Kalau ngomongin meninggalnya orang tua Seo Yeon ini jadi ketahuan banget kalau kedua kakaknya ini sangat sayang sama Seo Yeon. Karena ke so sweatan kedua kakaknya ini, kadang aku menangis tersedu. Hallah, tapi aku memang cengeng sih. Yang kusukai dari drama ini memang kemanisan kedua kakak Seo Yeon ini. Kalau dari cerita cintanya kurang greget. Oiya kalau kamu suka drama yang nggak banyak adegan kisseunya, drama ini cocok buat kamu, karena kalau nggak salah ada 2-3 ciuman saja dan nggak over.
Sebenernya aku kurang suka sama pemeran Seo Yeon karena menurutku kurang cocok jadi tokoh yang tomboy yang nggak cantik. Selain itu kayak nggak klik sama Seo Yeon waktu SMP. Menurutku dia masih terlalu feminin dan cantik. Pemeran Lee Kang Woo dewasa juga kurang klik sama Lee Kang Woo SMP, tapi masih mending karena diceritakan kalau dia mengalami perubahan.
Drama ini juga menggangkat isu LGBT. Diceritakan kakak kedua Seo Yeon ini seorang Gay. Walau memang nyambung dengan cerita cinta utama tapi agak penasaran juga kenapa agak dibesar-besarin. Hehehe. Sebenernya aku sih pengen bisa memahami pilihan LGBT, tapi gimana kalau agama melarang? Jadinya aku cuma akan menghormati orangnya saja, tapi tetap tidak setuju dengan pilihan mereka. Maafkan ya
Demikian review drama korea Love with Flaws, silakan menonton buat yang penasaran, tapi menurutku nggak terlalu recomended. Kasih pendapatmu kalau sudah nonton ya
Komentar
Posting Komentar